Bekerja sangat penting dalam hidup kita, hampir
semua orang pria dan wanita baik yang belum berkeluarga dan yang telah
berkeluarga bekerja. Namun banyaknya pekerjaan dalam pekerjaan terkadang
membuat kita susah untuk mengatur waktu.
Bekerja tepat waktu sangatlah penting. Setiap
perusahaan pasti memiliki jam kerja dimana karyawan harus datang tepat waktu
dan pulang dengan waktu yang telah ditentukan. Segala macam pekerjaan pasti memiliki
deadline atau waktu tengat untuk
menyelesaikan pekerjaan.
Terkadang banyaknya pekerjaan yang harus dikerjakan
cukup membuat seseorang sibuk dan jenuh terhadap rutinitas sehari-hari yang
sama, namun ada kalanya juga anda harus siap jika suatu saat terdapat tambahan
tugas mendadak yang harus dikerjakan saat itu dan tugas tersebut memiliki waktu
tengat yang sangat sedikit.
Untuk mengatasi hal tersebut, ada beberapa tips
mengenai cara bekerja tepat waktu guna memperoleh waktu yang efektif dan
efisien. Selain dapat menghemat waktu anda, maka dapat melakukan kegiatan lain
sehingga anda tidak perlu terburu-buru mengerjakan pekerjaan anda.
Untuk dapat bekerja dengan tepat waktu, maka anda
harus disiplin terhadap diri anda sendiri. Usahakan agar teratur bangun pagi,
jika anda tipe orang yang sulit untuk bangun pagi, maka anda dapat menyetel
waktu untuk bangun pagi minimal satu jam lebih awal. Perhitungkan jarak tempat
kerja anda dengan rumah anda, jika jaraknya jauh maka anda harus bangun jauh
lebih awal agar dapat tiba di tempat kerja tepat waktu.
Saat anda tiba di tempat kerja, mulailah melihat
jadwal pekerjaan apakah yang sekiranya memiliki tengat waktu lebih sempit atau
pekerjaan yang lebih sulit maka anda dapat mengerjakan lebih dahulu selagi
pikiran anda juga masih segar. Kurangi minum kopi karena meskipun manfaatnya
dapat membuat anda terjaga namun memiliki dampak yang buruk bagi tubuh anda.
Setelah selesai melihat jadwal dan menyelesaikan
pekerjaan yang sifatnya mendesak, maka anda dapat menyelesaikan pekerjaan lain.
Jangan menunda-nunda pekerjaan anda dan menyepelekan bahwa pekerjaan tersebut
tergolong ringan, pekerjaan seringan apapun jika menumpuk tentunya akan membuat
anda kewalahan jika mendekati tengat waktu akhir bulan atau akhir tahun.
Hal tersebut tentunya akan berpengaruh pada kinerja
anda, orang yang terburu-buru menyelesaikan pekerjaan, dapat dijamin bahwa
pekerjaan tersebut tidak dapat selesai dengan maksimal dan kurang memiliki
tingkat kesempurnaan karena kurangnya fokus dalam mengerjakan.
Manfaatkan waktu anda secara efektif dan efisien
selain membuat perencanaan jadwal pekerjaan yang jelas, maka penting bagi anda
untuk meminta pertolongan jika mendesak. Jika pekerjaan anda sifatnya kerja
tim, maka anda dapat saling tolong menolong untuk membagi tugas sehingga
pekerjaan dapat cepat selesai.
Beristirahat juga penting dalam bekerja. Sebanyak
apapun pekerjaan, anda tetap harus meluangkan waktu anda untuk istirahat. Jika
anda terlalu memaksakan segala energi dan waktu anda untuk bekerja, ada kalanya
anda merasa bosan dan lelah. Luangkan waktu untuk beristirahat secukupnya.
Batasi waktu beristirahat sehingga anda tidak
terlampau terlalu lama beritistirahat. Misalnya anda meringankan pikiran dengan
menggunakan sosial media, namun anda juga harus memberikan perkiraan waktu
untuk kembali bekerja. Tidak perlu tegang dalam bekerja, anda dapat bekerja
sambil mendengarkan lagu untuk menyegarkan pikiran atau ambillah posisi duduk
yang nyaman sehingga anda juga dapat bekerja dengan baik.
Jika anda merasa mengantuk atau letih saat bekerja,
anda dapat melakukan stretching ringan selama beberapa menit. Tidak harus
bergerak terlalu banyak, anda dapat melakukan senam ringan di tempat sehingga
anda dapat bekerja lagi dengan daya tahan tubuh yang lebih baik.
Jangan tidur terlalu larut sehingga keesokan harinya
anda dapat bangun dengan tubuh dan pikiran yang segar. Kurangnya tidur dapat
menyebabkan seseorang malas untuk beraktivitas dan dapat mengurangi semangat
untuk bekerja. Untuk dewasa disarankan minimal 6 jam tidur cukup untuk memenuhi
kebutuhan tubuh dalam beristirahat. Dengan demikian maka diharapkan anda dapat
memanfaatkan waktu anda secara efektif dan efisien agar dapat bekerja tepat
waktu.
No comments:
Post a Comment