Monday, December 19, 2016

Cara Menerapkan Gaya Hidup Hemat Sejak Dini




Pola hidup masyarakat saat ini tidak memandang status sosial. Jika pada jaman dahulu, seseorang yang memiliki banyak uang mampu membeli apapun dan bergaya hidup mewah, sedangkan seseorang yang memiliki keadaan ekonomi yang biasa saja atau memiliki status ekonomi yang rendah maka akan sulit bagi mereka untuk mengikuti gaya hidup orang kaya.

Namun saat ini banyak sekali terjadi suatu kebalikan. Orang yang kaya atau menengah ke atas bergaya hidup biasa, sedangkan orang yang memiliki status ekonomi biasa atau menengah ke bawah terkadang mampu bergaya mewah. Berbagai macam dilakukan agar dapat tampil modis sehingga terlihat di antara teman atau kolega bahwa mereka berkecukupan.

Jaman yang semakin modern membuat seseorang mengikuti perkembangan jaman. Tren yang paling sering diikuti oleh remaja maupun orang dewasa adalah fashion. Para wanita selalu mengikuti perkembangan fashion. Banyak sekali kebutuhan dan aksesoris wanita yang sering kali berubah-ubah modelnya seiring dengan bergantinya musim.

Hal serupa juga dapat terjadi pada pria. Pria lebih menyukai menghabiskan uang untuk telepon genggam, laptop atau segala alat komunikasi lainnya serta berbagai macam video game yang canggih. Pria juga lebih menyukai membeli berbagai macam kendaraaan yang terbaru seperti sepeda sport atau mobil yang dimodifikasi sehingga terlihat lebih keren.

Fasilitas yang tersedia semakin banyak dan juga semakin canggih teknologi membuat seseorang memiliki banyak pilihan untuk berbelanja. Gaya hidup yang serba ada menimbulkan rasa ingin untuk memiliki bagi setiap individu. Pastinya semua orang ingin mengikuti perkembangan jaman dan tidak ragu dalam membeli sesuatu.

Namun ada baiknya jika kita menerapkan gaya hidup hemat sejak dini. Jika sejak kecil kita dibiasakan untuk hidup berhemat dan tidak terlalu mengikuti segala perkembangan yang sedang tren setiap musimnya maka kita dapat memanfaatkan uang kita untuk menabung demi masa depan.

Hidup hemat pasti memiliki banyak keuntungan yang bisa kita dapatkan nantinya. Mungkin hasilnya tidak dapat kita rasakan saat ini, namun secara perlahan dengan menabung secara tekun maka hasil yang kita dapat akan semakin banyak. Menanamkan untuk hidup hemat juga baik bagi kita untuk tidak membuang-buang uang untuk membeli hal yang tidak mendesak untuk dipenuhi, misalnya kebutuhan untuk berbelanja pakaian sesuai tren mode, membeli makanan karena mengikuti tren untuk kuliner.

Pepatah mengatakan bahwa “Hemat Pangkal Kaya”. Pepatah tersebut benar, dimana kita berusaha untuk menabung sedikit demi sedikit, maka lama kelamaan akan menjadi banyak.  Hal yang tersulit saat ini adalah mengabaikan godaan-godaan untuk membeli barang yang tidak dibutuhkan, namun kita harus memiliki kemauan yang kuat untuk menabung, sehingga hasil yang anda peroleh juga utuh.

 
Hemat
Kebiasaan gemar menabung akan melekat hingga kita dewasa, semakin rajin menabung, maka segala keinginan anda untuk masa depan anda dapat tercapai melalui uang yang anda tabung. Anda harus mengingat jika anda berhasil mengumpulkan banyak uang, ada baiknya jika anda tetap menabung dan membelanjakan uang tersebut sesuai dengan porsinya, sehingga anda memiliki uang cadangan jika suatu saat nanti membutuhkannya.

Jika anda memiliki hobi berbelanja, maka anda dapat memulai gaya hidup hemat dari hal kecil. Misalnya biasanya anda pergi ke mall sebulan 4x dan pergi ke kafe setiap hari sabtu dan minggu, anda bisa menguranginya menjadi 2x sebulan atau bisa dengan mengurangi belanja segala kebutuhan yang tidak terlalu mendesak.

Anda bisa membuat daftar tiap bulan kebutuhan mana saja yang diperlukan dan berikan uang untuk pegangan untuk berjaga-jaga jika anda membutuhkan uang tersebut. Umpamakan diri anda memiliki uang yang sedikit untuk bertahan hidup bisa menjadi salah satu cara untuk membiasakan hidup hemat.

Banyak contoh orang yang sukses dari gemar menabung sejak kecil. Jika anda kuliah atau bekerja sambil menabung, walau jumlahnya sedikit maka anda bisa mendapatkan uang yang cukup untuk membiayai kuliah atau sekedar mengontrak rumah. Memulai hidup hemat tidaklah sulit dan tidak ada kata terlambat untuk memulainya.

No comments:

Post a Comment